10 Speedster Jahat DC, dari Professor Zoom sampai Godspeed

Sindu
By -
0

Inilah profil singkat para speedster jahat DC yang menjadi musuh The Flash dari generasi ke generasi!


daftar speedster dc

Selain The Flash, DC Comics memiliki ratusan speedster yang tersebar di seluruh multiverse DC. Mulai dari The Flash, Jay Garrick, Kid Flash, Max Mercury, Hot Persuit, Zoom, Jesse Quick sampai yang paling baru, Godspeed. Namun tidak semua speedster di atas adalah speedster baik, ada juga orang yang menggunakan Super Speed-nya untuk berbuat kejahatan. Jika kamu ingin mengenalnya, berikut kami perkenalkan top 10 speedster jahat di komik DC. Langsung saja!

Note: Urutan tidak berarti peringkat


#1 -  Professor Zoom (Eobard Thawne)


semua speedster dc

Siapa itu Professor Zoom?

Musuh bebuyutan The Flash (Barry Allen) ini muncul pertamakali dalam komik ‘The Flash #139’ yang terbit tahun 1963. Professor Zoom atau biasa disebut Reverse Flash adalah seorang profesor dari abad ke-25 yang sangat terobsesi pada The Flash (Barry Allen). Ia bahkan mengoperasi wajahnya agar terlihat mirip dengan Barry.

Suatu hari, Eobard menemukan kapsul waktu yang didalamnya terdapat kostum The Flash. Dia pun menelitinya dan berencana untuk mendapatkan kecepatan super agar bisa kembali ke masa lalu. Namun, percobaan tersebut malah merusak otak Eobard dan bahkan membuatnya gila.

Eobard yang awalnya mengagumi The Flash pun berbalik membencinya dan ingin menghancurkan kehidupan Barry Allen. Sama seperti cerita di TV series-nya, Eobard Thawne kemudian kembali ke masa lalu dan mengakibatkan ibu Barry terbunuh dengan ayahnya yang dituduh sebagai pelakunya. Bukan hanya itu saja, Professor Zoom juga dalang di balik tewasnya Iris West yang saat itu sudah menjadi istrinya.



#2 - Zoom (Hunter Zolomon)


speedster tercepat

Siapa itu Zoom?

Hunter Zolomon adalah seorang polisi yang bekerja di Keystone City dan merupakan sahabat Wally West. Awalnya Hunter adalah orang baik, sebelum Gorilla Grodd menyerang Central City dan membuat kakinya lumpuh. Merasa hidupnya hancur setelah kehilangan kakinya, Hunter pun menemui Wally West untuk meminjam Cosmic Treadmill agar dia bisa kembali ke masa lalu dan mencegah kelumpuhan pada kakinya. Namun, Wally menolak permintaan Hunter karena hal tersebut dapat merusak tatanan waktu.

Hunter yang merasa kecewa dan marah kemudian nekat mencuri Cosmic Treadmill yang berada di Flash Museum. Sialnya, saat hendak menggunakannya, alat itu malah meledak dan menghancurkan sebagian Flash Museum. Hunter yang terkena ledakan secara langsung sempat sekarat beberapa hari, sebelum terbangun di rumah sakit dan mendapati sekelilingnya bergerak sangat lambat.

Sejak saat itu, Hunter Zolomon memutuskan untuk menjadi Zoom (Reverse-Flash kedua) dan berusaha menghancurkan kehidupan Wally West.


Baca juga: 8 Macam The Flash Versi Jahat dalam Komik DC



#3 - The Rival (Edward Clariss)


musuh the flash terkuat

Siapa itu The Rival?

Jika Barry Allen punya Professor Zoom dan Wally West punya Zoom, maka Jay Garrick memiliki The Rival sebagai Reverse-Flash sekaligus musuh bebuyutannya. Sosok di balik The Rival adalah Edward Clariss, seorang professor dari universitas di mana Jay Garrick kuliah.

Ia melakukan penelitian terhadap Jay Garrick dan mengklaim bahwa kecepatan yang dimiliki Jay berkat formula yang ia buat yaitu ‘Velocity 9’. Sayangnya klaim yang ia lakukan tidak disetujui dan disepelekan oleh komunitas ilmiah. Merasa marah karena kejadian tersebut, Edward Clariss kemudian menggunakan Velocity 9 yang ia ciptakan dan menjadi speedster jahat bernama The Rival.


#4 - Savitar


siapa savitar

Siapa itu Savitar?

Ini dia musuh The Flash yang baru-baru ini mendapat sorotan karena tampil di ‘The Flash season 3’, meski karakternya dalam TV series sangat berbeda dengan komik.

Dalam versi komiknya, Savitar adalah seorang pilot jet tempur dari negara blok timur pada masa perang dingin. Karakter satu ini mendapatkan kecepatan super setelah tersambar petir ketika melakukan percobaan kecepatan maksimal pada jet tempur.

Sang pilot percaya bahwa kekuatan yang ia dapatkan adalah anugerah dai Tuhan dan menyebut dirinya sendiri sebagai Savitar, nama dewa kecepatan agama Hindu. Speedster jahat DC yang muncul pertamakali dalam komik ‘Flash vol. 2 #108’ ini sangat terobsesi pada kecepatan dan terus menggali lebih dalam tentang Speed Force. 


#5 - Johnny Quick (Jonathan Allen)


speedster terkuat

Siapa itu Johnny Quick?

Johnny Quick yang dimaksud di sini bukan Jonathan Chambers (orang tua Jesse Quick), tapi Jonathan Allen dari Earth 3.

Jonathan Allen adalah seorang kriminal yang mendapatkan kekuatan Super Speed setelah tersambar petir saat berlari dari kejaran polisi. Speedster jahat satu ini merupakan anggota dari Crime Syndicate yang merupakan versi jahat dari kelompok Justice League.


#6 - Black Racer


siapa black racer

Siapa itu Black Racer?

Black Racer adalah perwujudan dari kematian yang ditangkap oleh Dewa Apokolips dan menjadi salah satu anak buah terkuat Darkseid. Black Racer ‘bisa dibilang’ semacam parasit karena membutuhkan inang (host) untuk ditempati (kalau di Marvel Comics, konsepnya mirip seperti symbiote macam Venom, Carnage dll). Beberapa karakter DC yang pernah menjadi host Black Racer adalah Highfather, Mister Miracle dan Barry Allen.

Identitas dan asal-usul Black Racer masih sangat misterius, namun beberapakali diindikasikan bahwa Black Racer dan Black Flash sebenarnya adalah karakter yang sama.


#7 - Inertia (Thaddeus Thawne)


siapa inertia dc

Siapa itu Inertia?

Keluarga Allen dan Keluarga Thawne selalu bertentangan selama beradab-abad. Di abad ke-30  kepala keluarga Thawne mencoba membujuk Bart Allen untuk membantunya membalas dendam kepada keluarga Allen (karena dalam diri Bart Allen juga mengalir darah Thawne). 

Namun Bart menolaknya dan membuat keluarga Thawne marah besar. Mereka pun menciptakan kloning dari DNA Bart dan lahirlah Thaddeus Thawne, atau lebih dikenal dengan nama Inertia

Sejak kemunculannya, Thad diajarkan untuk membenci keluarga Allen khusunya pada Impulse (Bart Allen) dan menjadi salah satu musuh bebuyutan Bart dalam komik. Bisa dibilang, Inertia adalah Reverse-Flash nya Bart Allen.


Baca juga: Generasi Reverse Flash, Musuh Bebuyutan The Flash dari Generasi ke Generasi



#8 - Daniel West (Reverse Flash)


Speedster Jahat DC

Siapa itu Daniel West?

Daniel West adalah saudara kandung Iris West. Ayahnya, William West tidak menyukai Daniel karena istrinya meninggal tepat setelah Daniel lahir. Ia pun kerap menyiksa Daniel yang kemudian membuat Daniel tumbuh dengan rasa dendam.

Suatu hari, ketika Daniel mencoba kabur dari kejaran para Rogues, mobil monorail yang ia kendarai mengalami kecelakaan dan serpihannya menyatu dengan tubuh Daniel sehingga dia pun bisa terhubung dengan Speed Force. Setelah mendapatkan Super Speed, Daniel West menjadi speedster jahat dengan nama Reverse-Flash dan kembali ke masa lalu untuk membunuh ayahnya sendiri.


#9 - Godspeed


Speedster Jahat DC godspeed

Siapa itu Godspeed?

Speedster jahat terbaru dari DC Comics, Godspeed telah diperkenalkan dalam seri The Flash Rebirth beberapa waktu lalu. Identitas asli Godspeed adalah August Heart yang merupakan rekan Barry di Kepolisian Central City. August mendapatkan kecepatan super setelah tersambar petir ketika sedang bertugas menyelamatkan sandra dari kelompok bernama Black Hole. Setelah tersambar petir, August terkoneksi dengan Speed Force dan menjadi seorang Speedster. The Flash (Barry Allen) pun mengajari August cara mengontrol Super Speed-nya sekaligus mengajaknya untuk memerangi kriminalitas di Central City.

Kehebohan belum selesai, di malam yang sama ternyata banyak orang di Central City juga tersambar petir dan mendapatkan kekuatan Speed Force. Barry dan August akhirnya mengumpulkan mereka dan mengajari tentang keterkaitan Super Speed dengan Speed Force. Saat itu, tiba-tiba datang seorang speedster jahat bernama Godspeed yang langsung membunuh para speedster lain dan mencuri kecepatan mereka. 

Singkat cerita, kemudian diketahui bahwa identitas di balik Godspeed adalah August sendiri. Keahlian Godspeed adalah melakukan time remnant sehingga bisa berada di beberapa tempat secara bersamaan. Cerita tentang Godspeed bisa kalian baca di komik The Flash Rebirth (2016).

Selain 9 speedster jahat di atas, masih ada 1 karakter lagi yang sengaja dipisahkan karena dia ‘abu-abu’, disebut musuh bukan, superhero juga bukan. Penasaran? Mari disimak profil singkatnya!


#10 - Black Flash


speedster villan musuh the flash season 4

Siapa itu Black Flash?

Disebut-sebut sebagai Grim Reaper-nya para speedster DC, setiap Black Flash muncul, itu tandanya akan ada speedster yang mati. Black Flash memiliki tugas untuk membawa para speedster menyatu dengan Speed Force. Dalam komik, Black Flash dikabarkan muncul beberapa saat sebelum kematian Barry Allen, Johnny Quick dan Max Mercury. Ketika Bart Allen dan Inertia bertarung pun sosok Black Flash tiba-tiba muncul, sebelum kemudian Bart Allen (yang saat itu menjadi The Flash) tewas dikeroyok oleh The Rogues dan Inertia.

Asal-usul karakter yang muncul pertamakali di komik ‘Flash Vol. 2 #138’ ini masih sangat misterius, namun ada yang mengatakan bahwa Black Flash tercipta karena konon malaikat pencabut nyawa tidak cukup cepat untuk menangkap para speedster. 

Baca juga: Mengenal Para Speedster Tercepat dari Marvel


Itulah daftar speedster jahat yang menjadi musuh The Flash dari generasi ke generasi. Jika kamu mengetahui speedster jahat lainnya, langsung saja ditambahkan di kolom komentar ya...

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)

#buttons=(Ok, Go it!) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Check Now
Ok, Go it!