15 Anime Komedi Terbaik dan Terlucu Dalam 10 Tahun Terakhir (2011-2021)

Sindu
By -
1

Salah satu genre anime yang diminati adalah anime comedy. Anime jenis ini biasanya memiliki jalan cerita yang ringan tapi sangat mudah diikuti karena penuh dengan adegan lucu yang tidak membuat bosan.

Bahkan komedi menjadi hal yang pasti ada di setiap judul anime, yang membedakan hanya porsinya saja, ada yang besar atau kecil.

Nah, jika kamu menyukai anime genre comedy dan sedang mencari rekomendasi anime komedi terbaik dan terbaru yang paling ngakak, maka kamu bisa menyimak daftar anime dengan kisah terlucu yang sudah kami susun di bawah ini!

Baca juga: 

 

Rekomendasi Anime Komedi Terbaik dan Terlucu


#15 - Aho Girl (2017)

Skor: 7.39

Total Episode: 12

Studio: Diomedea

Genre: Comedy, Romance, School

Ringkasan cerita:

Aho Girl menceritakan tentang gadis SMA yang bernama Yoshiko Hanabatake, Yoshiko terkenal dengan kebodohannya dalam sosial dan akademis. Ia memiliki teman masa kecil yang bernama Akuru.

Yoshiko sangat bodoh. Bahkan dalam ujian ia mendapat nilai 0. Ia selalu bermain bersama Akuru dan terus mengganggunya

Akuru yang tak lain adalah teman masa kecilnya Yoshiko tak punya pilihan lain dan kesehariannya adalah mengawasi si bodoh Yoshiko.

 

#14 - Back Street Girls: Gokudolls (2018)

Skor: 7,4

Durasi: 25 menit

Genre: Comedy, Ec#hi, Seinen

Sinopsis:

Rekomendasi anime komedi terlucu yang bikin ngakak berikutnya adalah Back Street Girls: Gokudolls. Cerita anime Back Street Girls: Gokudolls dimulai ketika tiga orang yakuza gagal melaksanakan tugas penting dari bos mereka.

Untuk menebus kesalahan, mereka harus pergi ke Thailand untuk menjalani operasi transgender agar dapat menjadi idol "perempuan".

Setelah menjalani latihan mengerikan bertahun-tahun, mereka berhasil memulai debut sebagai idol dengan popularitas yang luar biasa.

Cerita kocak mereka pun dimulai. Ada banyak kelucuan yang bisa kamu saksikan di setiap episode animenya.

 

#13 - Sakamoto desu ga? (2016)

Skor: 7.67

Total Episode: 12

Studio: Studio Deen

Genre: Comedy, School, Seinen, Slice of Life

Sinopsis

Sakamoto desu ga? Adalah anime comedy school terbaik yang bercerita tentang seorang siswa bernama Sakamoto, ia merupakan siswa populer di sekolahnya, gaya yang cool dan tingkah lakunya yang keren membuatnya menjadi idola murid lainnya. Ramah, Tampan, Atletis, Baik dan Jenius merupakan daya tariknya.

Ia juga banyak dikagumi oleh siswi perempuan di kelasnya, namun sebaliknya, banyak siswa laki-laki yang benci kepada Sakamoto.

Walaupun begitu, Sakamoto tak pernah membenci mereka, setiap kali Sakamoto dijahili oleh teman-teman dikelasnya, selalu saja percobaan murid lainnya selalu digagalkan oleh Sakamoto dan merubahnya menjadi hal-hal yang keren dan menakjubkan.

Bagaimanakah kelucuan kisah mereka? langsung saja tonton di anime super kocak ini.

 

#12 - D-Frag! (2014)

Skor: 7.72

Total Episode: 12

Studio: Brain's Base

Genre: Comedy, Game, School, Seinen

Ringkasan cerita:

Anime school comedy yang tidak kalah lucu dan kocak, yaitu D-Frag. Mengisahkan seorang murid berandalan bernama Kazama Kenji bersama temannya bercita-cita ingin menjadi geng nomor 1 disekolahnya.

Suatu hari ia berniat mengganggu klub-klub di sekolahnya agar meningkatkan reputasinya, tak sengaja ia melihat kobaran asap yang berasal dari salah satu klub, ternyata telah terjadi kebakaran di dalam ruangan Klub Pembuat Game.

Baca juga: 10 Anime tentang Raja Iblis yang Paling Populer

Setelah itu, ia malah ditangkap dan diancam oleh para anggota Klub Pembuat Game dan dipaksa bergabung bersama mereka, walaupun awalnya Kenji menolak, namun ia berubah pikiran karena mengetahui klub itu terancam dibubarkan karena kekurangan anggota.

Mulai dari sinilah ceritanya bergabung bersama klub Pembuat Game dimulai bersamaan dengan kekonyolah klub tersebut.

 

#11 - Binbougami ga (2012)

Skor: 7.86

Total Episode: 13

Studio: Sunrise

Genre: Comedy, Parody, Shounen, Supernatural

Ringkasan cerita:

Binbogami ga adalah anime comedy parody terbaik dan terlucu yang setiap episode-nya seru dan bikin ngakak.

Bercerita tentang seorang gadis bernama Sakura Ichiko, berbeda dengan orang-orang yang lain, Ichiko diberkati dengan keberuntungan yang berlimpah, kecantikan, kekayaan, kepandaian dan lain sebagainya, ia bisa dibilang sangat sempurna.

Namun sayangnya semua itu bukanlah sesuatu yang ia dapatkan secara susah payah, melainkan ia menyerap semua keberuntungan orang lain yang ada disekitarnya, itu membuat orang-orang didekatnya mendapat kemalangan dan nasib sial, bahkan dirinya membuat keseimbangan dunia ini goyah.

Hal tersebut tidak bisa didiamkan begitu saja, oleh karena itu diutuslah seorang dewa kemiskinan (gembel) bernama Binboda Momiji, ia ditugaskan untuk menyerap keberuntungan milik Ichiko dan membuat keseimbangan dunia menjadi normal.

Tapi tentu saja Ichiko tak tinggal diam dengan tujuan Momiji, hal itu mebuat mereka bertengkar setiap hari, setiap hari mereka pasti diisi dengan kekacauan dan pertengkaran.

 

#10 - Osomatsu-san (2016)

Jumlah Episode: 25

Studio : Studio Pierrot

Genre: Comedy, Parody

Skor di MyAnimeList: 8.06

Ringkasan cerita:

Anime parody terbaik ini bercerita tentang 6 saudara kembar Matsuo, dengan si pemimpin yang egois Osomatsu, Karamatsu yang gagah, Choromatsu yang selalu beralasan, Ichimatsu yang sinis, Juushimatsu yang hiperaktif, Todomatsu yang manis.

Agar masa depan mereka terjamin, kali ini mereka berusaha berjuang untuk tumbuh menjadi orang dewasa yang baik dan benar terlepas dari status mereka sebagai NEET yang sudah sangat melekat, apakah kali ini mereka bisa bertahan dan berhasil melakukannya? Ikuti keseruan dan petualangan mereka dalam anime Osomatsu-san..

 

#9 - KonoSuba (2016)

Skor: 8.18

Total Episode: 10

Studio: Studio Deen

Genre: Adventure, Comedy, Fantasy, Supernatural

Sinopsis:

Kono Subarashii Sekai ni Shukufuku wo! Atau KonoSuba bercerita tentang seorang pemuda Hikikomori bernama Satou Kazuma, suatu hari ia pergi ke toko untuk membeli game yang baru rilis.

Saat diperjalanan pulang, ia melihat seorang gadis yang akan ditabrak oleh sebuah Kendaraan besar, tak tinggal diam ia pun mendorong gadis tersebut dan membiarkan dirinya mati karena hal itu.

Kazuma pun tak sadarkan diri sampai akhirnya ia membuka matanya, ia bertemu dengan seorang Dewi bernama Aqua.

Aqua menjalaskan kepada Kazuma kalau ia sedang berada di alam baka dan baru saja meninggal, kazuma bertanya apa yang terjadi dengan gadis yang baru ia selamatkan tadi, sontak Dewi Aqua terbahak-bahak dan memberitahukannya bahwa gadis tersebut baik-baik saja.

Gadis tersebut sebenarnya akan selamat walaupun tak ditolong oleh Kazuma, sebenarnya Kendaraan besar yang akan menabrak gadis tersebut adalah sebuah kontraktor petani yang sedang melaju dengan kecepatan rendah, dan kazuma mati melainkan karena Shock bukan karena tertabrak.

Aqua menawarkan dunia tempat yang akan menjadi hidup baru kazuma, beberapa pilihan seperti hidup tua disurga, mengulang hidup barunya, dan memulai hidup baru di dunia fantasy (paralel).

Karena kesukaan kazuma bermain game, Aqua menawarkan Kazuma untuk memilih dunia fantasy dengan tujuan untuk mengalahkan raja iblis.

Kazuma pun menyetujuinya, dan terakhir Aqua menawarkan sebuah barang, kekuatan, atau hal lainnya yang akan dibawa kazuma untuk pergi ke dunia barunya.

Baca juga: Anime Romance School Terbaik dalam 10 Tahun Terakhir

Setelah berfikir panjang, Kazuma akhirnya memilih untuk membawa Aqua, menurutnya aqua lah penyebab dari kejadian yang menimpa dirinya.

Aqua langsung gemetar dan sontak tak ingin menuruti ajakan Kazuma, namun langsung ada dewi lain yang menggantikan posisinya.

Akhirnya mereka berdua dikirim ke dunia tersebut. Di dunia baru sanalah petualangan mereka dimulai dengan kehidupan somplak. Dijamin anime komedi satu ini penuh dengan scene ngakak yang bikin sakit perut.

 

#8 - Gekkan Shoujo Nozaki-kun (2014)

Jumlah Episode: 12 + 6 OVA

Studio yang Memproduksi: Doga Kobo

Genre: Comedy, Romance, School

Skor di MyAnimeList: 8.14

Ringkasan cerita:

Bagi kamu yang mencari anime romance comedy terbaik, maka kamu bisa mencoba untuk menonton Gekkan Shoujo Nozaki-kun.

Berkisah tentang Sakura Chiyo, gadis yang menyukai teman satu sekolahnya bernama Nozaki Umetarou.

Ketika Sakura ingin mengungkapkan perasaannya, karena salah paham ia justru diberi tanda tangan oleh Nozaki. Saat Sakura mengatakan ingin selalu bersama dia, Nozaki malah mengajak ke rumah untuk membantunya mem-beta (memberi warna hitam pada gambar manga).

Setelah menghabiskan waktu 4 jam di rumah Nozaki, dia baru sadar kalau sebenar Nozaki seorang pengarang manga shoujo terkenal dengan nama pena Yumeno Sakiko. Agar dapat lebih dekat dengan Nozaki, dia memutuskan untuk menjadi asistennya.

Tingkah Nozaki dan Chiyo yang kocak menghibur di setiap episode anime Gekkan Shoujo Nozaki-kun

 

#7 - Asobi Asobase (2018)

Skor: 8.21

Total Episode: 12

Studio: Lerche

Genre: Comedy, School

Sinopsis:

Asobi Asobase adalah salah satu anime comedy school terkocak yang ringan dan penuh komedi lucu. Anime ini menceritakan tentang persahabatan 3 gadis sejoli dalam sebuah klub bernama “Klub permainan”.

Mereka bertiga ialah Honda Hanako, gadis ceria yang memiliki rambut hitam berkepang dua.

Olivia, seorang gadis keturunan Amerika walaupun sebenarnya dari kecil ia besar di Jepang. Dan terakhir Kasumi, gadis pintar dari kelas mereka, cerdas, namun dirinya buruk dalam pelajaran bahasa inggris.

Dalam menentukan sesuatu, mereka bertiga selalu melakukan hal tersebut dengan cara bermain game, dan yang kalah ataupun yang menang pasti akan menerima konsekuensi tertentu. dari sinilah cerita mereka dimulai.

 

#6 - Sket Dance (2011)

Jumlah Episode: 77 + OVA

Studio: Tatsunoko Production

Genre: Comedy, School, Shounen

Skor di MyAnimeList: 8.30

Sinopsis:

Sket Dance adalah anime school comedy yang menarik untuk diikuti, bercerita tentang petualangan tiga remaja sekolah yang membentuk Klub Sket Dan, klub untuk membantu para siswa di sekolahnya.

SKET sendiri merupakan singkatan bahasa inggris dari: Support, Kindness, Encourgement, dan Troubleshoot Sket Dan dikhususkan untuk bertugas memecahkan setiap masalah yang disampaikan oleh para pelanggan yang meminta bantuan kepada mereka.

 

#5 - Nichijou (2011)

Skor: 8.42

Total Episode: 26

Studio: Kyoto Animation

Genre: Comedy, School, Slice of Life

Sinopsis:

Nichijou (Keseharianku) bercerita tentang kehidupan sehari-hari tiga siswi bernama Aiyoi Yuuko, Naganohana Mio dan juga Minakami Mai.

Tak hanya mereka, keseharian sang robot Shinonome Nano, bersama dengan pencipatanya yang masih belia dan juga cerita teman teman mereka mewarnai kisah mereka.

Baca juga: Rekomendasi Anime Mirip Code Geass

Menjalani kehidupan sehari-hari mereka yang aneh dan penuh tawa serta kekonyolan yang tak henti membuat keseharian mereka begitu berwarna.

Pengalaman berharga, keseharian yang normal biasa-biasa saja, serta cerita yang tiada habisnya.

 

#4 - Danshi Koukousei no Nichijou (2012)

Skor: 8.35

Total Episode: 12

Studio: Sunrise

Genre: Comedy, School, Shounen, Slice of Life

Ringkasan cerita:

Rekomendasi anime komedi terbaik sepanjang masa selanjutnya adalah Danshi Koukousei no Nichijou.

Bercerita tentang kehidupan para siswa SMA yang bodoh dan kekonyolan mereka setiap hari.

Tadakuni, Hidenori, dan Yoshitake mereka adalah siswa yang bersekolah di SMA Sanada Utara yang merupakan sekolah khusus laki-laki.

Tak ada alur cerita khusus dari anime ini, namun kisah aneh, bodoh, dan tingkah laku mereka yang membuat kehidupan mereka tak luput dari gelak tawa dan kekonyolan mereka sendiri.

Bukan hanya mereka saja bahkan adik-adik mereka dan teman disekolah mereka membuat cerita ini berwarna. Namun hal itulah yang membuat pertemanan mereka semakin erat.

 

#3 - Grand Blue (2018)

Skor: 8.40

Total Episode: 12

Studio: Zero-G

Genre: Comedy, Seinen, Slice of Life

Sinopsis:

Grand Blue adalah anime komedi terbaru yang setiap episodenya somplak dan bikin ngakak.

Berfokus pada Iori Kitahara yang memulai kehidupan di tepi pantai harus menghadapi berbagai rintangan ketika dirinya bertemu dengan CHisa, sepupunya yang sangat cantik.

Tentu saja kehidupannya penuh dengan kegiatan yang sangat keras, mulai dari minum-minum, hingga kisah cinta dirinya dengan Chisa serta melawan ketakutannya dengan air laut.

Lalu bagaimanakah dirinya dalam menjalani kehidupan barunya yang kocak dan aneh tersebut?.

 

#2 - Saiki Kusuo no Psi Nan (2016)

Skor: 8.56

Total Episode: 24

Studio: J.C.Staff, Egg Firm

Genre: Comedy, School, Shounen, Slice of Life, Supernatural

Sinopsis:

Saiki Kusuo no Psi Nan adalah anime komedi supranatural yang ringan dan kocak. Bercerita tentang seorang remaja bernama Saiki Kusuo. Sejak lahir, ia memiliki kekuatan supernatural yang luar biasa. Ia dapat saja menjalani kehidupannya dengan mudah.

Ia memiliki banyak kekuatan ESP misalnya telepati, teleportasi, psikokinesis, menghilang, dan lain sebagainya. Ia bisa saja mendapatkan semua yang ia inginkan dengan kekuatannya.

Namun menurutnya, kekuatan tersebut hanyalah sebuah kutukan dan membuatnya tak nyaman. Saiki hanya ingin hidup normal dan mendapatkan ketenangan seperti orang lain.

Oleh karena itu, sejak TK saiki tak pernah menggunakan kekuatannya lagi. Saiki mencoba merahasiakan kekuatannya tersebut dari teman-teman sekolahnya. Tapi sejak memasuki SMA, ia mulai bertemu teman-temannya yang baru dan aneh.

Banyak hal yang terjadi disekitarnya. Saiki terpaksa ikut terseret dalam kegilaan teman-temannya. Dari sinilah cerita Saiki dimulai.

 

#1 - Gintama (2006-2018)

Jumlah Episode: 367

Genre: Action, Comedy, Historical, Parody, Samurai, Sci-Fi, Shounen

Skor di MyAnimeList: 9.25

Ringkasan cerita:

Peringkat pertama dalam daftar anime komedi terbaik dan terlucu tentu saja jatuh kepada anime Gintama.

Anime ini bercerita tentang seorang samurai konyol yang bernama Sakata Gintoki pada zaman Bakufu, dengan setting fiksi ilmiah dengan tambahan makhluk-makhluk luar angkasa yang datang untuk mengeksplorasi kekayaan bumi Edo.

Gintoki yang akhirnya bertemu dengan Shinpachi, anak dari almarhum seorang samurai, dan Kagura, anggota dari ras terkuat di jagat raya, Klan Yato, mendirikan Yorozuya.

Hidup konyol mereka akhirnya bermula, gaya hidup yang sangat aneh hingga singgungan mereka terhadap anime-anime lain, bahkan tokoh selebriti atau pun tokoh politik di Jepang pun mereka parodikan.

Anime ini 80% berisi komedi/lelucon, sisanya, 20%, baru berfokus pada jalan cerita. Dijamin kamu pasti ketagihan menonton setiap episode-nya.

 

Nah, itu dia beberapa rekomendasi anime comedy terbaru dan terbaik yang paling lucu dan bikin ngakak. Dari 15 judul anime genre komedi di atas, adakah yang belum kamu tonton?

Next > 25 Rekomendasi Anime Romance Comedy

Posting Komentar

1Komentar

  1. Due to those spatial relationships, you can to|you presumably can} view the illustration from numerous angles. Linear high precision machining patterns in interior areas are prevalent throughout northern and western Europe. Not solely to create texture but also to outline area and direct the attention. Here in New York, 3-dimensional walls, ceilings, and surfaces are being utilized more and more to add contrasting type and scale to interior areas.

    BalasHapus
Posting Komentar

#buttons=(Ok, Go it!) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Check Now
Ok, Go it!