5 Original Film DCEU Rancangan Zack Snyder Dikatakan Epic, Grand, Emotional, Joyful and Unforgettable

Sindu
By -
0
Meskipun Zack Snyder kini sudah mengundurkan diri dari DC Extended Universe di tengah film Justice League, namun Snyder sempat menjadi orang yang merancang timeline film-film superhero yang tergabung dalam franchise DCEU. Zack Snyder juga telah membuat plan untuk lima film DC yang tadinya akan disutradarai olehnya.

5 Original Film DCEU Rancangan Zack Snyder Dikatakan "Epic, Grand, Emotional, Joyful and Unforgettable."


Film Original DCEU Rancangan Zack Snyder Dikatakan Unforgettable



Artis Storyboard Jay Oliva, yang bekerja dengan Snyder di film Man of Steel, Batman v Superman: Dawn of Justice dan Justice League, mengungkapkan bahwa awalnya Zack Snyder sudah merencanakan 5 busur film untuk DCEU yang ia gambarkan sebagai "epic, grand, emotional, joyful and unforgettable."

Olivia mengungkapkan bahwa Man of Steel (2013) adalah bab pertama dari cerita film Snyder, dengan Batman v. Superman (2016) sebagai bab kedua, Justice League (2017) dan sekuelnya sebagai yang ketiga dan keempat, dan tidak diumumkan judul yang akan menjadi konklusi kelima film tersebut.

Sementara DC Entertainment Co-Publisher Jim Lee telah menyatakan bahwa Snyder tidak dipecat, tetapi mengundurkan diri karena tragedi dalam keluarganya. Perannya sebagai sutradara Justice League kemudian digantikan oleh Joss Whedon, yang melakukan re-shoots untuk menambahkan humor di beberapa bagian film.

Sayangnya, hal ini kemudian membawa banyak kritikan pada film Justice League yang dinilai mengecewakan. Tidak sedikit fans DC yang sampai sekarang meminta Warner Bros untuk merilis film Justice League original versi Snyder, dengan tagar #ReleaseTheSnyderCut.

Dengan Warner Bros tidak memiliki rencana untuk membawa kembali Snyder dalam waktu dekat, dan melihat banyak perubahan yang terjadi di film Justice League, tampaknya visi Snyder untuk DCEU tidak akan berjalan dengan semestinya.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)

#buttons=(Ok, Go it!) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Check Now
Ok, Go it!