Simak daftar film yang dibintangi Emma Watson berikut ini!
SinduLin.web.id – Sebelumnya kami sudah membahas rekomendasi film terbaik Donnie Yen dan film terbaik yang dibintangi Matt Damon. Kali ini, giliran Emma Charlotte Duerre Watson atau lebih dikenal dengan nama Emma Watson yang akan kami sajikan daftar filmnya.
Sebelum membaca daftar film Emma Watson dari masa ke masa, simak dulu biografi singkatnya di bawah ini!
Biografi Emma Watson
Biografi dan Daftar Film Emma Watson |
Jika kamu menonton serial film Harry Potter, pasti sudah tidak asing dengan nama Emma Watson. Perempuan cantik yang memerankan Hermione Granger ini lahir di Paris pada tanggal 15 April 1990 lalu.
Emma Watson adalah anak dari Chris dan Jacqueline Luesby Watson. Gadis yang sehari-hari dipanggil Emma ini memiliki 2 orang saudara, yaitu Alex dan Toby. Emma juga mempunyai 2 orang saudari kembar yang bernama Lucy dan Nina.
Waktu kecil, Emma Watson pernah menetap di kota Paris, setidaknya sampai umurnya 5 tahun. Emma kecil mau tidak mau harus pindah tempat tinggal karena kedua orang tuanya bercerai. Emma Watson bersama ibu dan adik laki-lakinya, Alex mulai menetap di Oxfordshire, Inggris.
Emma Watson sudah bercita-cita menjadi aktris populer sejak usianya lima tahun. Untuk meraih impiannya, Emma belajar akting selama beberapa tahun di Stagecoach Theatre Arts, di mana selain sekolah ia juga memperoleh berbagai ilmu di bidang akting, menyanyi dan bahkan menari.
Beberapa tahun setelahnya, Emma Watson mulai menunjukkan kepiawaiannya dalam berakting dengan memerankan drama berjudul "Arthur: The Young Years and The Happy Prince".
Untuk film layar lebar, Emma Watson memulai karirnya melalui film "Harry Potter", "Harry Potter and the Philosopher's Stone" (2001). Dalam film tersebut, Emma memerankan gadis cerdas dan super disiplin bernama Hermione Granger.
Berkat penampilan gemilangnya di Harry Potter and the Philosopher's Stone, Emma Watson dipercaya untuk terus berperan sebagai Hermione di tujuh film seri Harry Potter setelahnya.
Ketujuh film terseut adalah film "Harry Potter and the Chamber of Secrets", film "Harry Potter and the Prisoner of Azkaban", film "Harry Potter and the Half-Blood Prince", film "Harry Potter and the Deathly Hallows: Part I" sampai film "Harry Potter and the Deathly Hallows: Part II".
Penampilannya sebagai Hermione Granger juga membuat Emma Watson meraih peringkat ke enam dalam daftar "Most Valuable Young Stars" versi majalah Forbes 2006. Kekayaan Emma Watson, diperkirakan setidaknya mencapai USD 20 juta lebih.
Baca juga:
- Daftar Film Terbaik Brie Larson
- Daftar Film yang Dibintangi Scarlett Johansson
- 8 Film Terbaik Emma Stone
Tidak berhenti pada Harry Potter, Emma Watson melanjutkan karirnya di dunia akting dengan membintangi berbagai film populer Hollywood.
Beberapa film terbaik yang dibintangi Emma Watson seperti film My Week with Marilyn, The Perks of Being a Wallflower, dan sebagainya.
Nah, bagi kamu yang ngefans berat dengan Emma Watson dan ingin menonton film-film yang dibintanginya, yuk simak daftar film terbaik Emma Watson dari masa ke masa berikut ini!
Daftar Film Emma Watson Terbaik dan Terbaru
daftar film emma watson terbaru dan terbaik |
Berikut merupakan daftar film yang dibintangi Emma Watson dari masa ke masa. Sudahkah kamu menonton semua filmnya?
2001
Tahun 2001 menjadi awal karir Emma Watson di industri perfilman Hollywood. Di tahun ini, ia dipercaya untuk memerankan Hermione Granger dari serial Harry Potter.
- Harry Potter and the Sorcerer's Stone berperan sebagai Hermione Granger
2002
Berkat akting gemilangnya di film pertama, Emma Watson kembali dipercaya untuk memerankan Hermione Granger di tujuh film Harry Potter selanjutnya.
- Harry Potter and the Chamber of Secrets berperan sebagai Hermione Granger
2004
Setelah tahun 2003 absen, Emma kembali memerankan Hermione di film ketiga Harry Potter.
- Harry Potter and the Prisoner of Azkaban sebagai Hermione Granger
2005
- Harry Potter and the Goblet of Fire sebagai Hermione Granger
2007
Tahun 2007, Emma dipercaya untuk membintangi film Ballet Shoes dengan berperan sebagai Pauline.
- Ballet Shoes berperan sebagai Pauline
- Harry Potter and the Order of the Phoenix memerankan Hermione Granger
2008
- The Tale of Despereaux memerankan Princess Pea
2009
- Harry Potter and the Half-Blood Prince berperan sebagai Hermione Granger
2010
Daftar film Emma Watson terbaik berlanjut ke tahun 2010, di mana selain bermain di Harry Potter ia juga mendapatkan kesempatan untuk memerankan Betsy Balcombe untuk film Napoleon and Betsy.
- Harry Potter and the Deathly Hallows: Part I memerankan Hermione Granger
- Harry Potter and the Forbidden Journey memerankan Hermione Granger
- Napoleon and Betsy berperan sebagai Betsy Balcombe
2011
- Harry Potter and the Deathly Hallows: Part II memerankan Hermione Granger
- My Week with Marilyn memerankan Lucy
2012
Tahun 2012, Emma Watson dipercaya untuk memerankan Sam di film The Perks of Being a Wallflower. The Perks of Being a Wallflower adalah salah satu film terbaik Emma Watson yang baik kalian tonton.
- The Perks of Being a Wallflower memerankan Sam
2013
Daftar film Emma Watson terbaik berikutnya pada tahun 2013, di mana ia berperan sebagai Nicki di film The Bling Ring dan juga ikut berperan di film This Is the End.
- The Bling Ring berperan sebagai Nicki
- This Is the End sebagai Emma Watson
2014
- Noah memerankan Ila
2015
- Colonia Lena memerankan Colonia Dignidad
- Regression berperan sebagai Angela Gray
2017
Emma Watson mendapatkan tawaran untuk membintangi film-film populer Hollywood, mulai dari La La Land sebagai Mia, Cinderella sebagai Cinderella dan Beauty and the Beast sebagai Belle. Dan Emma Watson lebih memilih untuk memerankan Belle di film Beauty and the Beast.
- Beauty and the Beast (2017) berperan sebagai Belle
- The Circle memerankan Mae Holland
2018
Inilah daftar film terbaru Emma Watson yang kan rilis tahun 2018, siap-siap menontonnya ya!
- Queen of the Tearling
Rekomendasi Film terbaik Emma Watson
Daftar Film yang diperankan Emma Watson |
Berikut merupakan rekomendasi film terbaik yang dibintangi Emma Watson:
1. The Bling Ring (2013)
2. Ballet Shoes (2007)
3. Regression (2015)
4. Noah (2014)
5. Beauty and the Beast (2017)
6. The Perks of Being a Wallflower (2012)
7. Harry Potter Series (2001-2011)
8. The Colony (2015)
Tag: rekomendasi film emma watson terbaik, film terbaru emma watson 2018, daftar film yang dibintangi emma watsn.
Nah itu dia daftar film Emma Watson terbaik dan terbaru yang wajib kamu tonton. Dari sekian banyak judul film di atas, manakah favoritmu?