30 Film Hollywood Terbaik 2018 yang Wajib Ditonton (So Far)

Sindu
By -
0


Berikut rekomendasi film Hollywood terbaik 2018 paling keren wajib ditonton!




Selowae.Net – Kuartal pertama tahun 2018 telah kita lalui, dan kita telah banyak dimanjakan oleh film-film menarik dari Hollywood. Mulai dari film action keren seperti Rampage, film horor seram seperti Insidious: The Last Key sampai film thriller barat seperti Red Sparrow. Ada juga film sci-fi fantasy seperti Ready Player One.



Dari sekian banyak film Hollywood terbaru yang sudah rilis sampai awal bulan Juli 2018, manakah yang paling bagus dan recommended untuk ditonton? Dalam artikel ini kami mencoba menjawab pertanyaan tersebut.



Jika kamu penasaran, yuk langsung kita simak daftar film Hollywood terbaik dan terbaru di kuartal pertama tahun 2018 berikut ini!





Note: Urutan TIDAK berarti peringkat






Rekomendasi Film Hollywood Terbaik 2018





#1 - Ready Player One





film hollywood terbaik 2018 sepanjang masa di dunia




Tanggal Rilis: 28 Maret 2018

Durasi: 140 menit

Sutradara: Steven Spielberg

Produser: Steven Spielberg, Donald De Line, Dan Farah, Kristie Macosko Krieger

Distributor: Warner Bros. Pictures

Genre Film: Action, Science Fiction, Thriller

Kelompok Umur: 13+



Sinopsis:



Ready Player One, film Sci-fi hollywood garapan Steven Spielberg ini mengambil setting di masa depan. Tepatnya pada tahun 2045, di mana dunia telah berubah menjadi tempat mengerikan.



Sebagian besar orang di zaman ini sering menghabiskan waktu mereka di dunia virtual bernama OASIS. Di dalam OASIS, mereka bisa melakukan apa saja, pergi ke mana saja dan mendapatkan apapun yang mereka inginkan sesuai dengan imajinasi masing-masing.



OASIS sendiri adalah dunia virtual yang diciptakan oleh Halliday (Mark Rylance). Setelah Halliday meninggal dunia, diketahui bahwa ia meninggalkan berbagai petunjuk di dalam OASIS. Bagi yang bisa mengungkap petunjuk tersebut, maka dia akan mendapat seluruh harta kekayaan milik Halliday.











rekomendasi film terbaik tahun 2018, film terbaik hollywood tahun 2018




#2 - The Shape of Water





Tanggal Rilis: 29 Maret 2018

Durasi: 123 menit

Sutradara: Guillermo del Toro

Produser: Guillermo del Toro, J. Miles Dale

Produksi: TSG Entertainment, Double Dare You, Productions

Distributor: Fox Searchlight Pictures

Genre Film: Adventure, Drama, Fantasy

Kelompok Umur: 21+



Sinopsis:



Rekomendasi film Hollywood terbaik 2018 selanjutnya adalah The Shape of Water. Film Hollywood garapan Guillermo del Toro ini mengambil setting pada tahun 1962, bertepatan dengan terjadinya Perang Dingin.



Di sebuah laboratorium pemerintah paling aman, Elisa (Sally Hawkins) bekerja seorang diri dan terisolasi dari dunia luar. Hidup Elisa yang membosankan itu berubah ketika ia menemukan makhluk misterius yang disembunyikan di laboratorium tersebut. Elisa pun akhirnya memiliki hubungan dengan monster air tersebut.






#3 – Black Panther





Tanggal Rilis: 14 Februari 2018

Durasi: 125 menit

Sutradara: Ryan Coogler

Produser: Kevin Feige

Produksi: Marvel Studios

Distributor: Walt Disney Studios Motion Pictures

Genre: Action, Adventure

Kelompok Umur: 17+



Sinopsis:



Black Panther adalah salah satu bagian dari franchise Marvel Cinematic Universe. Setelah tewasnya T’Chaka dalam film Captain America: Civil War, T’Challa (Chadwick Boseman) yang merupakan calon penerusnya kembali pulang ke Wakanda untuk menjadi raja.



Masalah rumit muncul ketika dua musuh kuat bergabung untuk menjatuhkan kerajaan Wakanda, yaitu Erik Killmonger dan Ulyses Klaw. Terlebih, ketika terungkap bahwa identitas asli dari Killmonger adalah keponakan T’Challa yang juga berhak untuk menjadi Raja Wakanda.






#4 – Game Night





Tanggal Rilis: 14 Maret 2018

Durasi: 100 menit

Sutradara: John Francis Daley, Jonathan M. Goldstein

Produser: John Davis, Jason Bateman, John Fox, James Garavente

Produksi: Davis Entertainment, Aggregate Films, New Line Cinema

Distributor: Warner Bros. Pictures

Genre: Crime, Mystery

Kelompok Umur: 17+



Sinopsis:



Game Night adalah film Hollywood bergenre misteri yang sangat seru dan wajib ditonton. Mengisahkan tentang Max (Jason Bateman) dan Annie (Rachel McAdams) yang mendapat tantangan seru dari saudara laki-laki Max, yaitu Brooks (Kyle Chandler).



Brooks merencanakan sebuah pesta misteri pembunuhan, lengkap dengan penjahat palsu sampai agen federal. Ketika Brooks diculik, Max dan Annie awalnya mengira kalau itu bagian dari permainan. Namun, seiring berjalannya waktu mereka mulai menyadari kalau ada yang salah dalam permainan ini. Apa yang terjadi sebenarnya?









rekomendasi film hollywood terbaik 2018, film barat terbaru 2018 yang bagus




#5 - A Wrinkle In Time





Tanggal Rilis: 16 Maret 2018

Durasi: 120 menit

Sutradara: Ava DuVernay

Produser: Jim Whitaker, Catherine Hand

Produksi: Walt Disney Pictures

Distributor: Walt Disney Studios Motion Pictures

Genre: Science Fiction

Kelompok Umur: SU



Sinopsis:



A Wrinkle In Time, film Hollywood terbaru dari Walt Disney ini bercerita mengenai  Meg Murry (Storm Reid) dan adiknya Charles Wallace (Deric McCabe). Selama lima tahun, mereka ditinggalkan oleh Ayah mereka, yaitu Mr. Murry (Chris Pine).



Mr. Murry ternyata telah menemukan konsep perjalanan antar planet. Dengan dibantu oleh Meg dan Calvin, ia melakukan perjalanan ke planet tidak dikenal yang penuh kejahatan. Dalam penjelajahan, mereka dipandu oleh tiga orang misterius bernama Mrs. Whatsit (Reese Witherspoon), Mrs. Who (Mindy Kaling) dan Mrs. Which (Oprah Winfrey).



Dengan balutan kisah yang seru dan penuh fantasi, tidak mengherankan apabila A Wrinkle In Time dikatakan sebagai salah satu film Hollywood terbaik 2018.






#6 –  Rampage





Tanggal Rilis: 11 April 2018

Durasi: 107 menit

Sutradara: Brad Peyton

Produser: Brad Peyton, Beau Flynn, John Rickard, Hiram Garcia

Produksi: New Line Cinema, Flynn Picture Company, Rickard Pictures, Seven Bucks Productions

Distributor: Warner Bros. Pictures

Genre: Action, Science Fiction

Kelompok Umur: 13+



Sinopsis:



Film hollywood terbaik 2018 berikutnya adalah Rampage. Bercerita mengenai Davis Okoye (Dwayne Johnson), ahli primata yang bersahabat dengan seekor gorilla albino bernama George. Karena sebuah eksperimen, George yang awalnya sangat jinak berubah menjadi liar dan ganas.



Serum yang disuntikkan ke tubuh George bahkan merubahnya menjadi  monster. Bukan hanya George, serum tersebut juga telah disuntikkan pada binatang lain, yaitu serigala dan buaya. Davis pun harus bekerjasama dengan Dr. Kate Caldwell (Naomie Harris) untuk mengembalikan mereka seperti semula. Salah satu film Hollywood terbaik 2018 ini jangan sampai kamu lewatkan begitu saja.






#7 - The Post





Tanggal Rilis: 21 Februari 2018

Durasi: 116 menit

Sutradara: Steven Spielberg

Produser: Steven Spielberg, Kristie Macosko, Krieger Amy Pascal

Distributor: 20th Century Fox, Universal Pictures

Genre Film: Biography, Drama, Historical

Kelompok Umur: 13+



Sinopsis:



The Post adalah film biografi berdasarkan kisah nyata tentang Katharine Graham (Meryl Streep). Ia adalah perempuan pertama yang memimpin penerbitan koran terkenal di dunia, yaitu The Washington Post.



Berkat usaha keras dan bantuan pemimpin redaksinya, Ben Bradlee (Tom Hanks), The Washington Post  berlomba dengan The New York Times untuk menguak kasus yang ditutup-tutupi oleh pemerintah Amerika Serikat.









film terbaik 2018 wajib ditonton, film hollywood 2018 terbaik,




#8 – Insidious: The Last Key





Tanggal Rilis: 10 Januari 2018

Durasi: 103 menit

Sutradara: Adam Robitel

Produser: Jason Blum, Oren Peli, Steven Schneider, James Wan

Produksi: Blumhouse Productions, Stage 6 Films

Distributor: Universal Pictures

Genre: Horror

Kelompok Umur: 17+



Sinopsis:



Bagi penggemar film horor, Insidious: The Last Key bisa menjadi pilihan tepat untuk ditonton. Film keempat Insidious ini berkisah mengenai Elise Rainier (Lin Shaye) yang kembali dipanggil untuk mengatasi gangguan mistis di sebuah rumah.



Elisa bersama dengan timnya, yaitu Spec (Leigh Whannell) dan Tucker (Angus Sampson) kali ini harus mengatasi gangguan mistis di rumah masa kecil keluarga Elise. Ketika Elise masih muda (Hana Hayes), ia sempat tinggal di rumah tersebut dan pernah dikejar oleh sesosok hantu menyeramkan.



Film horor Hollywood satu ini sangat populer dan pastinya memiliki kadar seram tinggi. Ajak teman-temanmu untuk menonton filmnya bersama-sama.






#9 – Deadpool 2





Tanggal Rilis: 15 Mei 2018

Durasi: 117 menit

Sutradara: David Leitch

Produser: Simon Kinberg, Ryan Reynolds, Lauren Shuler Donner

Produksi: Marvel Entertainment, The Donners' Company, Genre Films

Distributor: 20th Century Fox

Genre Film: Action, Comedy

Kelompok Umur: 17+



Sinopsis:



Menyusul kesuksesan film pertamanya, Deadpool kembali beraksi di mana dia berusaha melindungi bocah mutan misterius bernama Russel (Julian Dennison). Russel diincar oleh mutan kuat bernama Cable (Josh Brolin). Merasa kesulitan menghadapi Cable seorang diri, Deadpool pun membentuk sebuah tim bernama X-Force.



X-Force beranggotakan Domino (Zazie Beetz), Negasonic Teenage Warhead (Brianna Hildebrand), Bedlam (Terry Crews), Shatterstar (Lewis Tan) dan Zeitgeist (Bill Skarsgård). Membaca sinopsisnya saja, sudah ketahuan bakal serame apa film superhero ber-rating R satu ini.






#9 – Isle of Dogs





Tanggal Rilis: 20 April 2018

Sutradara: Wes Anderson

Produksi: Annapurna Pictures

Distributor: For Searchlight Pictures

Genre: Adventure, Animation, Comedy

Kelompok Umur: 13+



Sinopsis:



Rekomendasi film Hollywood terbaik 2018 selanjutnya adalah Isle of Dogs. Film ini mengambil setting masa depan di Jepang. Di mana semua anjing dikarantina dan dikirim ke sebuah pulau yang penuh sampah. Anjing-anjing tersebut diusir karena flu anjing menyebar pesat di Jepang.



Atari Kobayashi, bocah berumur 12 tahun adalah anak dari Walikota Kobayashi. Ia nekat pergi ke pulau tersebut untuk mencari anjing peliharaannya, yaitu Spots. Perjalanan unik Atari ditemani oleh seekor anjing Mongrel yang baru saja ditemuinya.









30 Film Hollywood Terbaik 2018 yang Wajib Ditonton (So Far)




#10 – Annihilation





Tanggal Rilis : 23 Februari 2018

Genre Film : Adventure, Drama, Sci-Fi, Fantasy

Sutradara : Alex Garland

Klasifikasi Umur : D (17 tahun keatas)

Durasi : 2 jam



Rekomendasi film Hollywood terbaik 2018 selanjutnya ditempati oleh Annihilation. Film garapan sutradara Alex Garland (Never Let Me Go, Halo) ini diangkat dari novel berjudul sama karya Jeff VanderMeer.



Kisah Annihilation berfokus pada sekelompok tentara yang memasuki wilayah misterius bernama Area X.  Wilayah ini terkenal degan cerita mistis di mana semua yang masuk tidak akan kembali hidup-hidup. Ada misteri apa sebenarnya di balik area tersebut?






#11 - Pacific Rim Uprising





Tanggal Rilis: 21 Maret 2018

Durasi: 110 menit

Sutradara: Steven S. DeKnight

Produksi: Legendary Pictures, UpperRoom Entertainment Limited, Double Dare You

Distributor: Universal Pictures, Warner Bros. Pictures

Genre Film: Action, Adventure, Science Fiction

Kelompok Umur: 13+



Sinopsis:



Film Pacific Rim Uprising mengisahkan tentang Jake Pentecost (John Boyega), pria pemberontak yang berjanji untuk menjadi pilot Jaeger setelah sang Ayah mengorbankan diri demi menyelamatkan dunia dari serangan Kaiju.



Jake memang seorang kriminal, namun ketika ancaman besar muncul ia kembali mengingat janji pada ayahnya. Bersama saudara angkatya, Mako Mori, Jake pun mulai memimpin generasi baru para pilot Jaeger. Salah satu film terbaik 2018 ini jangan sampai kamu lewatkan.






#12 - Call Me By Your Name 





Tanggal Rilis: 19 Januari 2018

Durasi: 132 menit

Sutradara: Luca Guadagnino

Genre: Drama, Romance

Kelompok Umur: 21+



Sinopsis:



Call Me By Your Name diangkat dari novel berjudul sama karya André Aciman. Film Hollywood yang disutradarai oleh Luca Guadagnino ini dibintangi oleh para aktor berbakat, seperti Armie Hammer dan Timothée Chalamet. Menariknya, Timothée Chalamet berhasil mendapatkan nominasi Best Actor pada ajang bergengsi Oscar walaupun dirinya tergolong pendatang baru.









rekomendasi Film Hollywood Terbaik terbaru 2018 Wajib Ditonton (So Far)




#13 – Skyscraper





Tanggal Rilis: 13 Juli 2018

Sutradara: Rawson Marshall Thurber

Produser: Beau Flynn, Dwayne Johnson, Rawson M. Thurber, Hiram Garcia

Produksi: Legendary Pictures, Seven Bucks Productions, Flynn Picture Co.

Distributor: Universal Pictures

Genre: Action, Adventure

Kelompok Umur: 13+



Sinopsis:



Skyscraper adalah film hollywood terbaru 2018 bergenre action adventure. Film yang disutradarai oleh Rawson Marshall Thurber ini mengisahkan tentang Will Sawyer (Dwayne Johnson), mantan anggota FBI sekaligus tentara Amerika harus pensiun setelah mengalami kecelakaan yang membuatnya harus menggunakan kaki palsu. Will Sawyer kini berperan sebagai konsultan keamanan untuk gedung pencakar langit (Skyscraper).



Suatu hari, ia ditugaskan ke China, tepatnya ketika sebuah gedung pencakar langit tertinggi dan paling aman di dunia tiba-tiba terbakar. Will ternyata dijebak, hal ini membuatnya dikejar-kejar oleh pemerintah.



Will pun berusaha membersihkan nama baiknya, sekaligus menyelamatkan keluarganya yang terjebak dalam gedung yang terbakar. Mampukah ia melakukannya?






#14 – Wonderstruck





Tanggal Rilis: 31 Januari 2018

Durasi: 117 menit

Sutradara: Todd Haynes

Produser: Pamela Koffler, John Sloss, Christine Vachon

Produksi: Killer Films, FilmNation Entertainment, Cinetic Media, Picrow

Distributor: Amazon Studios, Roadside Attractions

Genre: Children's/Family, Drama, Mystery

Kelompok Umur: SU



Sinopsis:



Wonderstruck adalah film keluarga terbaru yang mengisahkan tentang  Ben (Oakes Fegley), seorang anak kecil yang tinggal di Midwest. Ia berharap kehidupannya berbeda dan lebih bahagia seperti anak-anak lainnya. Ada juga Rose (Millicent Simmonds) yang bercita-cita menjadi seorang artis.



Dalam film Wonderstruck, kisah Ben dan Rose diceritakan secara bersamaan, di mana ternyata mereka berdua memiliki hubungan misterius. Dengan sajian kisahnya yang seru dan menghibur, membuat Wonderstruck pantas menjadi salah satu film terbaik hollywood di tahun 2018.






#15 – 12 Strong





Tanggal Rilis: 27 Januari 2018

Durasi: 129 menit

Sutradara: Nicolai Fuglsig

Produksi: Alcon Entertainment, Black Label Media, Jerry Bruckheimer Films

Distributor: Warner Bros. Pictures

Genre: Action, Drama, Historical

Kelompok Umur: 17+



Sinopsis:



Film 12 Strong diangkat berdasarkan ksah nyata yang terjadi setelah kejadian WTC pada 11 September 2011. Di mana sekelompok pasukan khusus pimpinan Mitch Nelson (Chris Hemsworth) diberangkatkan ke Argentina.



Pasukan ini bergabung dengan Jendral Abdul Rashid Dostum (Navid Negahban) yang tidak lain adalah sekutu dari utara untuk mengalahkan Taliban dan Al-Qaida. Film hollywood bergenre drama historical ini sangat recommended untuk kamu tonton.





Klik Next untuk melihat rekomendasi film terbaik hollywood tahun 2018 lainnya.







Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)

#buttons=(Ok, Go it!) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Check Now
Ok, Go it!