Film-film legendaris Indonesia ini tidak lekang dimakan usia!
SinduLin.web.id – Ada begitu banyak film Indonesia yang sulit dilupakan. Ada yang begitu membekas dalam memori, ada juga yang mempunyai nilai sejarah tinggi. Berikut ini kami sajikan beberapa film legendaris karya anak bangsa yang masih diingat sampai sekarang. Sudahkah kamu menontonnya?
Warkop DKI
Siapa yang tidak tahu Warkop DKI? Film-film mereka sampai sekarang masih banyak disukai oleh hampir semua kalangan. Warkop DKI sendiri sempat merajai dunia perfilman tanah air sejak era 70an hingga 90an.
Berkat aksi lucu dan konyol di setiap film mereka, Warkop DKI berhasil memberikan sajian berkesan di setiap karyanya. Bahkan, film remake-nya yang berjudul Warkop DKI Reborn sukses melesat menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa.
Tjoet Nja' Dhien
Tjoet Nja' Dhien adalah film yang disutradarai oleh Eros Djarot dan tayang pada tahun 1988. Film lawas ini mengisahkan tentang Tjoet Nja’ Dhien, pahlawan perempuan Aceh yang diperankan oleh Christine Hakim.
Film Tjoet Nja' Dhien berhasil menarik perhatian banyak penonton pada masanya, bahkan berhasil membawa pulang 9 piala Citra dan Best International Film pada sesi Semaine de la Critique dalam ajang Festival Film Cannes. Tidak diragukan lagi bahwa film ini pantas dikatakan sebagai salah satu film Indonesia paling legendaris sepanjang masa.
Naga Bonar
Naga Bonar adalah film bergenre komedi yang dirilis tahun 1987, film ini diperankan oleh Deddy Mizwar. Mengambil latar peristiwa perang kemerdekaan Indonesia melawan Belanda pasca kemerdekaan Indonesia di daerah Sumatera Utara. Di balik perang yang berkecamuk di negeri ini, ada unsur komedi yang memorable hingga kini.
Ada Apa Dengan Cinta?
Bagi kalangan remaja, pasti sudah sangat kenal dengan film Ada Apa dengan Cinta? Atau AADC. Film yang dibintangi oleh Dian Sastrowardoyo dan Nicholas Saputra ini sukses membuat baper setiap orang yang menontonnya. Bahkan sampai sekarang, orang-orang masih menyukai film garapan Rudy Soedjarwo ini. Terbukti dari sekuel filmnya yang berhasil masuk 10 besar film Indonesia terlaris sepanjang masa, melampaui pendapatan film pertamanya.
Itulah 5 film Indonesia yang legendaris dan masih diingat orang sampai sekarang. Dari sekian banyak film di atas, sudahkah kamu menonton semuanya?