Yuk simak biografi Marc Silvestri dan ketahui sepak terjangnya dalam industri komik!
Judul-judul seperti The Darkness, Witchblade, bahkan iiiiiiiiiiiHunter-Killer mungkin sudah tidak asing lagi. Marc Silvestri merilis judul-judul itu di bawah bendera perusahaannya, Top Cow. Pria kelahiran 3 Maret 1958 ini memulai karirnya di pertengahan tahun 1980an sebagai penciller di Marvel Comics dengan mengerjakan Uncanny X-Men dan Spectacular Spider-Man.
Biografi Marc Silvestri |
Pada tahun 1990, Silvestri mendapat kesempatan untuk menjadi artist yang menggarap si Ol’Canucklehead. Ia pun menggarap Wolverine sejak edisi #31, salah satu judul Marvel yang paling hits saat itu.
Di tahun 1992, setelah selama dua tahun menangani Wolverine, Silvestri bersama enam orang artist Marvel lainnya melepaskan diri dari perusahaan tersebut dan mendirikan Image Comics. Silvestri sendiri mendirikan Top Cow sebagai anak perusahaan Image Comics.
Top Cow langsung meraih sukses lewat Cyberforce yang diciptakan sendiri oleh Silvestri. Cyberforce sendiri pada peluncuran perdananya terjual sebanyak 850 ribu copy.
Setelah Witchblade dan Darkness diperkenalkan pada tahun 1996, nama Top Cow semakin meroket dan membantu Image Comics menjadi salah satu perusahaan komik yang merebut pasar paling besar setelah DC dan Marvel.
Kesibukannya di Top Cow membuat Marc Silvestri sempat tidak kedengaran namanya di dunia komik. Tapi pada tahun 2001, Silvestri kembali ke meja gambar dengan menggarap komik Inferno: Hellbound. Ini adalah serial yang menceritakan sekelompok orang yang khusus dikumpulkan untuk menjelajah neraka.
Bukan hanya artist, Marc Silvestri juga menempatkan diri menjadi penulis naskah bagi serial televisi “Witchblade”. Serial ini sempat ditayangkan sebanyak dua musim mulai tahun 2001.
Pada tahun 2004, bersama Jay Faerber, Silvestri meluncurkan Strykeforce yang merupakan spin-off petualangan Morgan Stryker, salah satu anggota Cyberforce. Silvestri juga sempat kembali bekerja untuk Marvel Comics dengan menggarap alur cerita “Here Comes Tomorrow” di judul New X-Men bersama penulis Grant Morisson. Goresannya di X-Men mengingatkan para penggemar Marvel akan gambar Silvestri yang khas, terutama tanda tangan legendarisnya itu.
Tidak hanya itu, Silvestri memutuskan untuk membuat serialnya sendiri. Setelah bertemu dengan penulis Mark Waid, akhirnya Hunter-Killer diluncurkan dan menjadi salah satu judul terbaik yang pernah digarap olehnya.
Berikut merupakan beberapa karya-karya terbaik Silvestri di sepanjang karirnya: Hunter-Killer The Darkness, New X-Men: Here Comes Tomorrow, The Darkness, Witchblade, Strykeforce, Inferno: Hellbound, Cyberforce, The Magdalena, EVO, Uncanny X-Men dan sebagainya.
Demikian biografi singkat dari Marc Silvestri, salah satu penyumbang terbesar dalam dunia Top Cow. Klik Next untuk mengenal The Darkness, pembunuh nomor satu dari Top Cow.