Artikel ini merupakan lanjutan dari Daftar Anime Terbaru 2018yang Paling Keren dan Direkomendasikan
Note: Baca urutan 1-20 di sini
#21 – Saiki Kusuo no Ψ-nan 2
Genre: Comedy, School, Shounen, Supernatura
Tanggal Tayang: Januari 2018
Sinopsis:
Kehidupan amburadul Saiki Kusuo kembali berlanjut. Anime
musim kedua ini akan menampilkan karakter baru; Satou Hiroshi, Akechi Touma,
dan Aiura Mikoto.
#22 - Toji no Miko
Genre: Action, Fantasy
Tanggal Tayang: Januari 2018
Sinopsis:
Makhluk jahat yang disebut Aratama menyerang umat manusia.
Dengan senjata pedang, para Miko mengusir makhluk-makhluk tersebut. Mereka yang
mengenakan seragam dan senjata pedang tersebut dikenal sebagai Toji, atau
secara resmi disebut sebagai Tokubetsu Saishi Kitoutai.
Pejabat pemerintahan memperbolehkan mereka untuk menggunakan
pedang. Pemerintah juga membentuk lima sekolah pelatihan yang terdiri dari
tingkat junior dan senior. Sekolah tersebut diikuti oleh murid perempuan.
Mereka menghabiskan kehidupan sekolah secara normal, dan menggunakan keahlian
khusus dalam melaksanakan misi untuk melindungi orang-orang.
Di musim semi, kelima sekolah mengikuti kompetisi. Di antara
gadis-gadis yang berlatih untuk kompetisi, ada seorang gadis yang terlihat
lebih semangat dibanding dengan gadis lainnya. Salah satu anime terbaru 2017
yang paling keren ini tidak boleh kamu lewatkan.
#23 - Violet Evergarden
Genre: Drama, Fantasy
Tanggal Tayang: Januari 2018
Sinopsis:
Ada kata-kata yang Violet dengar di medan perang yang tak
bisa dilupakannya. Kata-kata tersebut diucapkan oleh seorang yang dia sayangi
lebih dari siapa pun. Namun, dia masih belum tahu arti perkataan tersebut.
Di suatu titik waktu di benua Telesis, setelah empat tahun
perang besar yang membagi benua menjadi dua sisi Utara dan Selatan kini telah
berakhir. Rakyat pun menyambut era baru ini.
Violet Evergarden adalah seorang gadis yang sebelumnya
dikenal sebagai "senjata". Dia telah meninggalkan medan perang dan
memulai kehidupan barunya di Kantor Layanan Pos CH. Di sana dia sangat
tersentuh oleh "Auto Memories Dolls" yang dapat mengubah apa yang
dipikirkan seseorang menjadi kata-kata.
#24 - Yowamushi Pedal: Glory Line
Genre: Comedy, Sports, Drama, Shounen
Tanggal Tayang: Januari 2018
Sinopsis:
Musim keempat dari seri anime Yowamushi Pedal. Perjuangan Onoda Sakamichi dan teman-temannya
masih terus berlanjut. Anime 2018 terbaru ini akan semakin seru dan patut
ditunggu...
Baca juga: Daftar Anggota Green Lantern Corps
#25 - Yuru Camp△
Genre: Comedy, Seinen
Tanggal Tayang: Januari 2018
Sinopsis:
Rekomendasi anime terbaru 2018 selanjutnya adalah Yuru Camp△. Rin senang berkemah sendiri di pinggiran danau
yang menyuguhkan pemandangan indah Gunung Fuji. Sedangkan Nadeshiko senang bersepeda
sendiri ke tempat-tempat dimana ia bisa melihat Gunung Fuji. Setelah keduanya
bertemu, mereka melakukan perjalanan, berkemah, dan makan ramen bersama sambil
menikmati pemandangan.
#26 – Re-Life
Genre: Romance, School, Slice of Life
Tanggal Tayang: Maret 2018
Sinopsis:
Kaizaki Arata adalah seorang pria pengangguran berumur 27
tahun yang gagal di setiap wawancara kerja. Namun, hidupnya mulai berubah
setelah ia bertemu dengan Yoake Ryou, seorang peneliti dari ReLife Research
Institute yang menawarinya obat yang dapat mengubah tubuhnya seperti saat
berumur 17 tahun dan menjadikannya sebagai subjek percobaan selama satu tahun.
Sekali lagi, dimulailah hidup Kaizaki sebagai seorang remaja siswa SMA. Anime
terbaru 2018 ini akan dirilis dalam bentuk Blu-Ray dan DVD sebanyak 4 episode
saja.
#27 - Dagashi Kashi S2
Genre: Comedy, Action
Tanggal Tayang: Januari 2018
Sinopsis:
Musim kedua dari seri anime tentang jajanan pasar, Dagashi
Kashi. Semakin seru dan penuh aksi komedi...
Baca juga: 15 Anime Romance Comedy Terbaik Sepanjang Masa
Rekomendasi Anime Movie Winter 2018
#28 - Chuunibyou demo Koi ga Shitai!
Genre: Comedy, Drama, Romance, School, Slice of Life
Tanggal Tayang: 6 Januari 2018
Sinopsis:
Saat masih SMP, Yuuta mengidap sindrom Chuunibyou, ia percaya
bahwa dirinya punya kekuatan supernatural dan menyebut dirinya sebagai
"Dark Flame Master". Menyadari betapa memalukan dirinya, Yuuta
mencoba memulai kehidupan normalnya dengan melanjutkan sekolah di SMA dimana tak
ada seorang pun yang mengenalnya dan berharap bebas dari sindrom yang pernah
dideritanya dulu. Ternyata, lepas dari Chuunibyou tidak lah gampang. Di SMA
barunya, ia harus terlibat dengan gadis pengidap Chuunibyou lain bernama
Takanashi Rikka. Melihat Rikka membuat Yuuta teringat dengan masa lalunya yang
memalukan. Salah satu anime movie terbaik 2018 ini jangan sampai kamu
lewatkan...
#29 - Mazinger Z Movie: Infinity
Genre: Action, Sci-Fi, Comedy, Super Power, Mecha
Tanggal Tayang: 13 Januari 2018
Sinopsis:
Sepuluh tahun setelah mengalahkan Dr. Hell dan kerajaan bawah
tanah dengan robot super Mazinger Z, Kabuto Kouji menyadari adanya ancaman baru
yang terkubur jauh di dalam gunung Fuji. Kouji kini dihadapkan pada keputusan
sulit yang menentukan masa depan umat manusia.
#30 - Sayonara no Asa ni Yakusoku no Hana wo
Kazarou
Genre: Drama
Tanggal Tayang: 24 Februari 2018
Sinopsis:
Kisah tentang pertemuan dan perpisahan yang terjalin antara
manusia. Ini adalah sebuah drama dengan perasaan yang menyentuh hati seseorang,
yang dialami setiap orang setidaknya sekali dalam hidup.
Baca juga: Daftar One Piece Movie dari Masa ke Masa
Daftar Anime Terbaru 2018 Lainnya:
Selain sederetan anime terbaru yang akan tayang pada Winter
2018 (bulan Januari-Maret 2018), masih ada sederetan anime keren lainnya yang
juga akan memeriahkan tahun depan. Berikut di antaranya:
- Shingeki no Kyojin Season 3
- Code Geass: Hangyaku no Lelouch III - Oudou (Movie)
- Tokyo Ghoul:re (Tokyo Ghoul Season 3)
- Fairy Tail Final Season (Fairy Tail Season 3)
- High School DxD HerO (High School DxD Season 4)
- Toaru Majutsu no Index Season 3
- Persona 5 the Animation
- One Punch Man Season 2
- Grisaia: Phantom Trigger
- Boku no Hero Academia Season 3
- Sword Art Online: Alicization
- Sword Art Online: Alternative Gun Gale Online
- Kantai Collection: KanColle Zoku-hen
- Drifters Season 2
- Shokugeki no Souma: San no Sara
- Date A Live S3
- Days S2
- Kishibe Rohan wa Ugokanai
- Non Non Biyori S3
- etc
Itulah daftar dan rekomendasi anime terbaru 2018 yang paling
keren dan tentunya wajib untuk kamu tonton. Dari sekian banyak anime terbaru di
atas, manakah yang paling kamu tunggu?
Next > 8 Film Superhero 2018
Next > 8 Film Superhero 2018