Inilah daftar film animasi buatan Indonesia yang tidak kalah keren dari film-film luar negeri!
SinduLin.web.id – Film animasi masih banyak diminati di seluruh dunia. Mulai dari film animasi Hollywood, film animasi Malaysia sampai film animasi Jepang atau anime. Masing-masing negara tersebut telah memiliki banyak film animasi keren yang sangat populer di Indonesia.
Indonesia sendiri memiliki banyak film animasi buatan anak bangsa yang patut diapresiasi dan didukung perkembangannya. Apa saja kira-kira? Berikut di antaranya:
Rekomendasi Film Animasi Indonesia Terbaik
Adit & Sopo Jarwo
Adit & Sopo Jarwo, salah satu film animasi terbaik karya anak bangsa ini pasti sudah tidak asing lagi di telinga kita. Mengangkat tema kehidupan sehari-hari yang lokal banget membuat animasi Adit dan Sopo Jarwo mudah diterima oleh masyarakat Indonesia.
Ceritanya yang penuh pesan moral juga menjadi salah satu alasan kenapa Adit dan Sopo Jarwo pantas disebut sebagai salah satu film animasi Indonesia terbaik.
Jika kamu sedang mencari tontonan yang ringan, lucu dan penuh pesan moral, maka Adit dan Sopo Jarwo bisa menjadi pilihan yang tepat.
Battle of Surabaya
Ini dia film animasi Indonesia yang sempat booming di tahun 2015, Battle of Surabaya. Film yang digarap oleh MSV Pictures ini memiliki kualitas grafis yang memukau, sehingga bisa meraih berbagai penghargaan di dunia perfilman Internasional. Termasuk berbagai penghargaan di ajang INAICTA 2012 dan International Movie Trailer Festival (IMTF) 2013.
Battle of Surabaya sendiri mengisahkan tentang Musa, pemuda tukang sepatu yang menjadi kurir bagi para pejuang Surabaya saat peristiwa 10 November 1945. Ceritanya memang hanya fiksi, namun banyak juga pahlawan nasional yang ikut tampil atau disebut dalam film ini.
Sebagai sebuah film animasi, Battle of Surabaya memang belum sempurna baik dari segi visual maupun cerita. Namun film ini tetap sangat direkomendasikan untuk ditonton, terutama bagi para generasi muda yang ingin mendapatkan pesan moral tentang semangat cinta tanah air dan perdamaian.
Meraih Mimpi
Meraih Mimpi (2009) adalah film animasi musikal yang merupakan lokalisasi dari film Sing to the Dawn (2008) yang pertamakali rilis di Singapura. Versi film lokalisasi ini diisi suaranya oleh banyak orang terkenal di Indonesia. Mulai dari Uli Herdinansyah, Surya Saputra, Shanty, Cut Mini Theo, Indra Bekti, Jajang C. Noer, Gita Gutawa dan Patton Otlivio Latupeirissa.
Meraih Mimpi sendiri mengisahkan tentang Dana (Gita Gutawa), seorang gadis remaja yang tinggal bersama ayah, nenek dan adik kecilnya di desa.
Sayangnya, desa tempat tinggal Dana tersebut dikuasai oleh Pairot (Surya Saputra), seorang pengusaha kejam yang penampilannya nyentrik seperti Elvis Presley. Pairot membebani semua warga desa tersebut dengan pajak tanah yang kelewat tinggi. Bahkan, di balik itu semua Pairot memiliki rencana jahat untuk mengusir semua warga desa dan membangun perhotelan ala Las Vegas.
Untuk menghentikan niat jahat Pairot, Dana dan adik kecilnya, Rai bekerjasama dan melindungi desanya dari keserakahan Pairot.
Meraih mimpi adalah film animasi 3-D pertama Indonesia yang tayang di layar lebar. Tentu tidak boleh kamu lewatkan dan harus menontonnya.
Pada Suatu Ketika
Film animasi buatan Indonesia selanjutnya adalah Pada Suatu Ketika. Animasi pendek berdurasi 4 menitan ini adalah karya dari Lakon Animasi yang mengangkat kisah kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia. Mulai dari pasar, pemukiman padat penduduk dan berbagai peristiwa di dalamnya.
Menariknya, Pada Suatu ketika menyelipkan konsep unik di mana bajaj, kopaja dan bus bisa berubah menjadi robot seperti Transformer.
Film animasi pendek buatan anak Indonesia ini bukan hanya sukses di dalam negeri, namun juga mendapatkan banyak review positif dari dunia Internasional. Tidak mengherankan apabila Pada Suatu Ketika pantas masuk dalam daftar film animasi Indonesia terbaik.
Petualangan Si Adi
Petualangan Si Adi adalah film animasi lokal yang digarap oleh 50 siswa terpilih dari 10 SMK di Indonesia. Walaupun dibuat bukan oleh kalangan profesional, namun kualitas animasi Petualangan Si Adi cukup bagus dan tidak kaku.
Petualangan Si Adi sendiri mengisakan tentang Adi, siswa SMK yang bersifat mandiri dan tegas. Ia berusaha menyadarkan ayahnya yang berubah jahat setelah pergi merantau. Film Petualangan Si Adi memiliki durasi 90 menit dan sempat tayang di bioskop-bioskop Indonesia.
Hebring
Jika kamu suka karakter superhero, maka animasi Hebring adalah pilihan yang tepat untuk ditonton. Hebring adalah film animasi yang mengisahkan keseharian superhero yang penuh aksi dan kocak. Film animasi Indonesia yang digarap oleh Main Motions Studio ini sangat seru dan sayang untuk dilewatkan begitu saja.
Baca juga: 8 Film Indonesia Paling Sedih dan Bikin Nangis
Tendangan Halilintar
Film animasi buatan Indonesia selanjutnya adalah Tendangan Halilintar yang diproduksi oleh MD Animation. Film ini mengisahkan tentang dua orang kakak beradik yang sering bermain bola di atas papan permainan. Namun bukan bermain bola beneran, melainkan hanya permainan ‘bola-bolaan’ yang menggunakan imajinasi mereka. Oleh karena menggunakan imajinasi dan kreativitas, film animasi ini bisa menampilkan kekuatan-kekuatan unik yang tidak ada di dunia nyata, salah satunya tendangan halilintar.
Uwa dan Rimba Indonesia
Uwa dan Rimba Indonesia adalah animasi yang sangat cocok untuk ditonton anak-anak. Film animasi edukasi ini mengisahkan tentang tiga Satwa khas Indonesia, yaitu Orang Utan, Badak Bercula Satu dan Harimau Sumatera.
Selain memberikan banyak edukasi terkait flora dan fauna di Indonesia, Uwa dan Rimba juga memiliki cerita yang sangat seru dan menghibur. Banyak juga pesan moral yang bisa didapatkan anak-anak dengan menonton Uwa dan Rimba Indonesia.
Binekon
Binekon adalah film animasi pendek karya Oktodia Mardoko dan Haryadhi. Film animasi Indonesia terbaik ini memiliki misi untuk kembali menyatukan masyarakat Indonesia dalam Bhinneka Tunggal Ika. Di samping itu, Binekon juga bisa menjadi alternatif untuk mengenal lebih jauh tentang budaya-budaya lokal yang beraneka ragam.
Baca juga: 5 Film Zombie Korea yang Wajib Ditonton
Kuku Rock Yu
Film animasi yang ringan dan lucu berjudul Kuku Rock Yu juga tidak boleh kamu lewatkan. Mengisahkan tentang seekor ayam yang sangat menyukai musik Rock. Si ayam ini sering membangunkan ayam-ayam lainnya dengan suaranya yang benar-benar seperti Rocker. Mengangkat cerita keseharian yang ringan ditambah bumbu komedi yang lucu, membuat Kuku Rock Yu sangat cocok ditonton untuk hiburan keluarga.
Keluarga Somat
Film animasi buatan Indonesia selanjutnya sangat cocok ditonton bersama keluarga. Keluarga Somat mengisahkan tentang kehidupan sehari-hari keluarga Bapak Somat, Bu Inah dan kedua anaknya, yaitu Dudung dan Nunung.
Film animasi yang sudah tayang di stasiun TV swasta ini cukup populer karena mengangkat kisah kehidupan sehari-hari yang dekat dengan masyarakat Indonesia. Ditambah balutan komedi dan pesan moral, membuat animasi Keluarga Somat pantas untuk kamu tonton.
Si Entong
Satu lagi film animasi karya anak bangsa yang sudah tayang di stasiun TV swasta, yaitu Si Entong. Seperti judulnya, film animasi ini mengisahkan tentang Si Entong, seorang anak yang berkepribadian baik dan suka menolong orang lain. Selain itu, Entong juga terkenal cerdik dan tangkas dalam menyelesaikan masalah-masalah yang dihadapinya. Sehingga akan sangat rugi jika kamu melewatkan untuk menontonnya.