8 Fakta Mengerikan Film Danur, Film Horor Terbaru yang Diangkat dari Kisah Nyata

Aina Hayya
By -
2
SinduLin.web.id Fakta Film Danur - Para pencinta film horor nampaknya harus merapat karena ada film horor terbaru yang dijamin sukses membuatmu bergidik ngeri. Berjudul Danur, sebuah film horor yang diangkat dari novel Gerbang Dialog Danur karya Risa Saraswati. Film yang dibintangi oleh Prilly Latuconsina ini menceritakan pengalaman Risa Saraswati dan teman-teman hantunya yang bernama Peter, William, Hans, Hendrick dan Jahnsen.
fakta film danur
Prilly Latuconsina memerankan Risa Saraswati
Bukan cerita filmnya saja yang menyeramkan, ternyata fakta-fakta di balik film Danur juga mampu membuat penontonnya bergidik ngeri. Penasaran dengan fakta-fakta mengerikan film Danur? Berikut merupakan pembahasannya!


8 Fakta Film Danur yang Bakal Bikin Merinding

Fakta #1 – Diangkat dari Kisah Nyata Risa Saraswati

fakta di balik film danur

Cerita di film Danur bukanlah cerita fiksi, tapi benar-benar dialami oleh Risa Saraswati, sang penulis cerita Danur yang dapat melihat hantu (indigo). Bukan hanya dapat melihat, Risa Saraswati bahkan menjalin persahabatan dengan makhluk tak kasat mata tersebut. Teman-teman hantu Risa bernama Peter, William, Hans, Hendrick dan Janshen. Mereka diketahui adalah korban dari korban pembantaian pada zaman penjajahan Jepang.

Kelima makhluk tak kasat mata tersebut mengaku menyukai Risa dan ingin tetap bersama Risa hingga akhir waktu.


Fakta #2 – Ada Banyak Persyaratan yang Harus Dipenuhi

hantu film danur yang asli

Untuk memfilmkan kisah Risa Saraswati, dibutuhkan perjuangan dan negosiasi yang berlangsung lama dengan kelima teman hantunya. Menurut Risa, awalnya kelima teman hantunya tidak setuju jika kisah mereka diangkat ke layar lebar. Alasannya karena akan mengorek luka lama para hantu tersebut, misalnya cara mereka mati dan ditempat apa yang mereka tunggu sekarang.

Namun setelah beberapakali melakukan dialog, kelima hantu tersebut akhirnya setuju kisahnya diangkat ke layar lebar dengan syarat kisahnya dijadikan sebagai pahlawan, bukan sebagai hantu yang menakuti orang-orang. Sebelum proses syuting, skenario film Danur juga harus mendapat persetujuan dari para hantu-hantu cilik tersebut.


Fakta #3 – Akting Pertama Prilly di Film Bergenre Horor

Fakta Mengerikan Film Danur

Prilly Latuconsina yang memerankan Risa Saraswati di film Danur ternyata baru pertamakali ini bermain di film horor. Debut pertamanya berperan di film horor bukan hanya  memberi tantangan tersendiri bagi Prilly, tapi juga memberi banyak pengalaman yang tidak terlupakan.


Fakta #4 – Danur Sempat Mengganti Poster Filmnya

di balik film danur

Prilly mengaku bahwa dirinya sempat diteror terkait poster film Danur. Dikatakan oleh Risa bahwa teman-teman hantunya sangat membenci kuntilanak dan menganggap wajahnya jelek. Karenanya, ketika ada sosok yang menyerupai kuntilanak di dalam poster film Danur, anak-anak itu sangat marah. Mereka terlebih dulu meneror Risa dengan meneriakinya ketika tidur agar poster film Danur diganti dengan gambar mereka. Sedangkan Prilly sempat dihubungi melalui live-chat terkait pergantian poster film Danur. Akhirnya, poster tersebut benar-benar diganti seperti yang bisa kamu lihat di atas.


Fakta#5 – Prilly Dibukakan Mata Batinnya

fakta di balik film danur

Fakta film Danur berikutnya masih berhubungan dengan Prilly. Demi mendalami perannya sebagai Risa, Prilly sengaja meminta dibukakan mata batinnya agar bisa melihat hantu. Menariknya, waktu premier film Danur yang digelar Senin lalu, Prilly mengungkapkan bahwa ada banyak sekali makhluk tak kasat mata yang turut hadir di malam pemutaran perdana film Danur.


Fakta #6 – Ada Lagu Pemanggil Hantu

hantu danur benar-benar ada

“Abdi teh ayeuna, gaduh hiji boneka/ Teu kinten saena, sareng lucuna// Ku abdi dierokan, erokna sae pisan/ Cing mangga, tingali boneka abdi//

Lagu berjudul ‘Boneka Abdi’ tersebut merupakan lagu pemanggil hantu teman-teman Risa Saraswati. Menurut Risa, ketika lagu itu disenandungkan, mereka (Peter dan kawan-kawan) akan berdatangan.

Lagu tersebut bagi masyarakat Sunda sebenarnya merupakan senandung permainan, terutama saat bermain boneka. Namun ketika dinyanyikan dengan nada dan suasana menyeramkan, hantu-hantu pun menajdi terasa sangat dekat, sebab lagu itu pun dekat dengan keseharian masyarakat.


Fakta #7 – Lima Bangku Kosong Disiapkan untuk Para Hantu

kisah di balik film danur

Para premiere film horor Danur, terdapat lima bangku yang diselimuti kain putih. Di atas kain putih tersebut, terdapat berbagai macam barang seperti buku, bunga, mainan dan sebagainya. Kelima bangku tersebut memang sengaja dikosongkan karena kelima teman hantu Risa akan datang dan ikut menyaksikan premiere film Danur.

Prilly Latuconsina juga mengakui kalau kelima hantu Belanda tersebut hadir dan turut menyaksikannya film yang mengisahkan tentang diri mereka.


Fakta #8 – Tidak Hanya Diputar di Indonesia

kisah mengerikan film danur asli

Film Danur tidak hanya akan tayang di bioskop-bioskop Indonesia. Dikonfirmasi melalui akun Prilly Latuconsina bahwa film Danur juga dapat disaksikan di negara tetangga seperti Malaysia dan Brunei. Adapun film Danur akan tayang di Malaysia pada 30 Maret 2017 dan akan tayang di Brunei pada 11 Juni 2017.

Baca juga:


Itu dia fakta-fakta mengerikan di balik film Danur. Jika kamu ingin menambahkan fakta film Danur lainnya, langsung saja ditulis di kolom komentar yah...

Jika kamu tertarik untuk menyaksikan film horor Indonesia ini, kamu bisa segera melenggang ke bioskop terdekat karena film Danur sudah mulai tayang pada hari ini, 30 Maret 2017. Selamat menyaksikan! Next

Posting Komentar

2Komentar

Posting Komentar

#buttons=(Ok, Go it!) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Check Now
Ok, Go it!